MENGENAL BEASISWA PEMERINTAH AMERIKA COMMUNITY COLLEGE INITIATIVE PROGRAM (CCIP)


CCIP Grantees 2017-2018
Photo credit to AMINEF

Assalamu’alaikum

Pada kesempatan kali ini, saya mau berbagi pengalaman mendaftar beasiswa CCIP tahun 2017-2018. Mudah-mudahan post ini bisa membantu teman-teman yang pengen kuliah (gratis) ke US.

Apa itu Community College Initiative Program (CCIP)?
        CCIP adalah beasiswa kuliah “Non Degree” dengan durasi satu tahun dari pemerintah US di bawah naungan US Department of State. Beasiswa ini hanya untuk beberapa negara yang terpilih salah satunya Indonesia. Di Indonesia beasiswa ini dikelola oleh American Indonesian Exchange Foundation (AMINEF). 
        Mungkin temen-temen pernah denger beasiswa Fulbright, iya jadi CCIP boleh dibilang “adik”nya si Fulbright karena sama-sama dikelola oleh The American Indonesian Exchange Foundation (AMINEF). Bedanya, kalo Fulbright untuk lulusan S1 atau S2 yang mau mendaftar ke jenjang Master (S2) dan Doctoral (S3), sedangkan CCIP untuk lulusan SMA/Sederajat, DI, DII, DIII dan DIV/S1 dan bersifat Non Degree alias tidak bergelar, tapi tenang aja dapet Ijazah kok. 
        Oh ya lupa, untuk mendaftar beasiswa ini, temen-teman harus mempunyai pengalaman kerja minimal satu tahun ya, yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Bekerja. Khusus untuk lulusan S1, jurusan yang diajukan waktu mendaftar beasiswa ini harus berbeda dengan jurusan yang diambil waktu kuliah S1 dulu.
        Beasiswa ini dibuka setiap tahun dan biasanya dibuka pada bulan Oktober dengan deadline pada bulan November (pengumpulan berkas dan essay). Tentang jadwal nanti saya jelaskan di bawah. Untuk pengumuman lebih lengkap temen-temen bisa buka websitenya AMINEF (https://www.aminef.or.id/grants-for-indonesians/fulbright-programs/fellowships/community-college-initiative-program/).
Tahapan Seleksi
(Berdasarkan Pengalaman Penulis)

No
Tanggal
Kegiatan
1
24 Oktober 2016 – 25 November 2017
Pengiriman Dokumen (Pendaftaran)
2
27 Desember 2016
Pengumuman Seleksi Wawancara
3
17 Januari 2017
Wawancara
4
01 Februari 2017
Kelengkapan Berkas
5
16 Februari 2017
Pengumuman Nominated Candidate
6
16 Februari – 17 Maret 2017
Medical Check Up
7
2 Mei 2017
Pengumuman Selected Candidate dan PDO
8
21 – 25 Mei 2017
Pre Departure Orientation (PDO)
9
26 Mei 2017
Wawancara Visa @US Embassy Jakarta
10
14 Juli 2017
Briefing Keberangkatan by AMINEF
11
15 Juli 2017
Berangkat ke US


Jurusan yang Ditawarkan?
Untuk CCIP 2017-2018 jurusan yang ditawarkan adalah:
  1. Pertanian 
  2. Teknik 
  3. Manajemen dan Administrasi Bisnis 
  4. Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) 
  5. Teknologi Informasi 
  6. Media 
  7. Keamanan Sosial 
  8. Manajemen Perhotelan dan Turis 
Apakah pilihannya sesempit itu? Jawabannya Enggak, karena dari masing-masing jurusan akan dibagi lagi menjadi beberapa program studi. Contohnya, jika temen-temen pingin ambil jurusan Akuntansi, maka temen-temen pilih jurusan Manajemen dan Administrasi Bisnis kemudian pilih Akuntansi. Khusus untuk CCIP 2017-2018, kita diberikan tiga pilihan program studi.


Persyaratan Umum
  1. Warga Negara Indonesia (WNI), bukan Permanent Resident (PR) 
  2. Mempunyai jiwa kepemimpinan dan pengalaman dalam organisasi 
  3. Mata kuliah yang dipilih harus sesuai dengan latar belakang pendidikan sebelumnya atau berhubungan dengan pekerjaan saat ini 
  4. Mempunyai kemampuan dalam bahasa inggris (minimal level intermediate) 
  5. Nilai akademik yang bagus 
  6. Bukan pekerja atau tidak ada keluarga dekat yang bekerja di AMINEF, US Embassy atau US Department of State 
  7. Tidak sedang menerima beasiswa dari institusi lainnya 

Persyaratan Khusus
  1. Mempunyai Ijazah minimal SMA 
  2. Mempunyai sertifikat TOEFL ITP 450 (minimal) atau sertifikat bahasa inggris lainnya (IELTS, TOEIC, etc) 
  3. Sedang bekerja sesuai dengan jurusan yang diajukan 
  4. Khusus untuk pemegang Ijazah S1, Bidang Studi yang diajukan harus berbeda dengan Bidang Studi waktu S1 

Dokumen yang Dibutuhkan
  1. Formulir pendaftaran 
  2. Foto kopi Sertifikat TOEFL atau IELTS 
  3. Foto kopi Ijazah dan Trrankrip Nilai SMA/Sederajat 
  4. Foto kopi Ijazah dan Transkrip Nilai Kuliah (DI, DII, DIII, DIV/S1) 
  5. Foto kopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Paspor 
  6. Surat Keterangan Kerja resmi dari pimpinan atau HRD dalam bahasa Indonesia 

Biaya yang Ditanggung oleh Beasiswa CCIP
  1. Biaya pembuatan visa (J-1 Visa) 
  2. Tiket pesawat pulang-pergi (PP) dari Negara asal ke US 
  3. Biaya hidup (tempat tinggal, makan dan uang saku) 
  4. Biaya kuliah 
  5. Asuransi 
  6. Biaya program dan pelatihan tertentu 

Kampus yang Ditawarkan?
        Khusus untuk program CCIP, kuliahnya bukan di Universitas melainkan di College. Bagi temen-temen yang belum tau soal College, singkatnya adalah perguruan tinggi yang sifatnya lebih kecil dari universitas yang umumnya ditempuh dalam dua tahun untuk selanjutnya ditransfer ke universitas untuk memperoleh gelar sarjana. Berikut ini nama-nama College beserta Kota dan Negara Bagian yang berpartisipasi dalam program CCIP tahun 2017-2018:
  1. Bunker Hill Community College, Boston, MA 
  2. College of DuPage, Glen Ellen, IL 
  3. Houston Community College, Houston, TX 
  4. Kirkwood Community College, Des Moines, IA 
  5. Mesa Community College, Mesa, AZ 
  6. Northern Virginia Community College, (Annandale and Alexandria campuses), VA 
  7. Northampton Community College, Bethlehem, PA 
  8. Scottsdale Community College, Scottsdale, AZ 
  9. Valencia College, Orlando, FL 

Bagaimana Cara Mendaftar?
        Para pelamar harus melengkapi formulir aplikasi (dapat didownload di website AMINEF) dengan detail dan tidak ada yg kosong, apabila ada poin yang tidak harus diisi atau tidak bisa diisi, temen-temen cukup memberikan keterangan N/A. Jangan lupa melampirkan dokumen-dokumen yang diminta (yang sudah tertulis di atas) cukup fotokopi+legalisir yang perlu saja dan kirimkan melalui kurir terpercaya (POS, JNE, dll) ke alamat di bawah ini:

American Indonesian Exchange Foundation (AMINEF)
Intiland Tower, Lantai 11
Jalan Jenderal Sudirman Kv. 32
Jakarta 10220
Tel: (021) 579 39 085

Ada Pertanyaan?
Silahkan tinggalkan komentar di bawah atau kontak salah satu sosial media penulis (semua boleh juga:)


Wassalamu'alaikum,

#GOOD LUCK#

2 comments:

  1. Mohon maaf saya mau bertanya, apakah utk toeflnya diadakan oleh aminef atau kita harus sudah ada skor toefl sebelum apply?
    Saya sempat membaca beberapa blog dari orang yg pernah mendapat beasiswa ini, dijelaskan ada test toeflnya ketika lolos ke tahap wawancara.
    Terima kasih

    BalasHapus
  2. Kalo ijazah sama transkrip ga bhs inggris boleh ga ?

    BalasHapus

 

Blogger news

About